Ikan merupakan hewan laut yang kaya akan gizi, mineral, nutrisi dan vitamin yang mampu memberikan manfaat luar biasa bagi kesehatan tubuh manusia. Mengkonsumsi ikan secara benar, baik cara mengolah maupun cara memilih ikan, pastinya akan membuat tubuh kita semakin sehat.
Selain itu, ikan mampu membuat seseorang menjadi pintar karena ikan mengandung suatu komponen gizi yang diduga berperan dalam meningkatkan kecerdasan yaitu Docosa-hexaenoic-acid (DHA), yang merupakan asam lemak tak jenuh ganda beruparantai panjang Omega-3, terdiri dari 22 atom karbon, 32 atom hydrogen dan 2atom oksigen. DHAmerupakan asam lemak tak jenuh yang bermanfaat untuk mencegah penyempitan danpenyumbatan pembuluh darah otak, jantung dan organ reproduksi pria. DHA sangat penting untuk perkembangan otak.
Menurut informasi dari www.kompas.com, konsumsi ikan olahan di Indonesia masih tergolong sangat rendah. Sebagai negara maritim besar, konsumsi ikan olahan jauh tertinggal dengan Malaysia dan Singapura. Menurut informasi dari www.asean-news.com, Indonesia memiliki garis pantai terpanjang ke 2 setelah Kanada, ironisnya konsumsi ikan per kapita penduduk Indonesia (32kg/kapita/tahun) paling rendah dibandingkan negara-negaraASEAN, Korea, dan Jepang.
Oleh karena itu, sosialisasi mengenai pentingnya mengkonsumsi ikan perlu lebih digalakkan agar bangsa Indonesia dapat menjadi bangsa yang cerdas dan tidak ketinggalan oleh bangsa-bangsa lainnya. Kalaupun ikan yang kaya DHA seperti tuna atau salmon sulit terjangkau, ikan local seperti lele, mas, mujair, bandeng, teri, kakap atau jenis lainnya tidak jadi masalah karena ikan tersebut juga kaya protein.
Manfaat yang dapat kita peroleh dari mengkonsumsi ikan adalah :
Menekan Risiko Stroke dan Serangan Jantung
Ikan memiliki kandungan kaya akan asam lemak omega-3 yang sangat penting untuk otak, mengonsumsi ikan secara rutin dan teratur setiap pekan dapat menekan risiko strokedan penyakit jantung.
Rendah Lemak
Sebagian besar ikan berdaging putih maupun ikan berdaging gelap seperti tuna sirip kuning ataupun sebagian jenis kerang serta makanan laut lainnya memiliki kandungan total lemak yang paling rendah dibandingkan sumber protein hewani lainnya.
Sumber Protein, Vitamin dan Mineral yang Kaya
Ikan memiliki kandungan kaya akan vitamin A, vitamin D, fosfor, magnesium, selenium, yodium, serta kalsium. Secara mendasar ikan memiliki protein hewani yang sama dengan daging sapi, namun kelebihan ikan adalah rendah lemak, protein dan nutrisinya sangat mudah diserap tubuh.
Mengurangi Kolesterol LDL
Ikan memiliki kandungan lemak jenuh paling sedikit dibandingkan dengan protein hewani lainnnya seperti halnya ayam, daging, udangdan lobster. Dimana lemak jenuh memiliki peran paling aktif menaikkan kadar kolesterol jahat dalam darah.
Mengurangi Peradangan dan Sakit Sendi
Dari asam lemak omega-3 ikan tuna, salmon, makarel, sarden maupun tuna dapat juga mengurangi risiko peradangan dan sakit persendian.
Untuk Nutrisi Otak
Kandungan asam lemak omega-3 di dalam ikan juga sangat penting untuk otak. DHA juga sangat bermanfaat bagi perkembangan otak terutama otak bayi. Ikan seperti tuna, makarel, dan sarden bisa menjadi pilihan yang bagus untuk hamil dan menyusui. Asupan nutrisi tersebut juga sangat dibutuhkan bagi yang tinggal di perkotaan besar untuk stamina otak.
Menurunkan Berat Badan
DHA mampu membantu menghentikan konversi pra-sel lemak ke dalam sel lemak sehingga mengurangi penumpukan lemak secara keseluruhan. Mengkonsumsi kapsul minyak ikan diikuti dengan berolahraga efektif menurunkan lebih banyaklemak daripada olahraga tetapi tanpa asupan suplemen minyak ikan.
Menyehatkan Mata
Ikan dapat melawan degenerasi makula (bagian tengah retina), glaukoma, dan sindrom mata kering. Asam lemak omega-3 dapat mengurangi risiko inflamasi dan meningkatkan fungsi pembuluh darah.
Perawatan Kulit
Asam lemak omega-3 EPA yang ditemukan dalam minyak ikan dapat membantu mencegah keriput dan menunda proses penuaan kulit. Bahkan, menurut beberapa studi terbaru, suplemen minyak ikan dapat menjaga kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari.
Semoga Bermanfaat (Soraya DayantiPutri)
Sumber :
http://www.asean-news.com/index.php?option=com_content&view=article&id=1854:konsumsi-ikan-ri-paling-rendah-di-asean&catid=34:indonesia-national&Itemid=185
http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2012/10/11/20171648/Konsumsi.Ikan.Olahan.Masih.Rendah
http://lampung.tribunnews.com/2012/12/03/pairin-harap-masyarakat-tingkatkan-konsumsi-ikan
http://tisianadh.blogspot.com/2008/07/manfaat-mengkonsumsi-ikan-untuk.html
http://kesehatanibu-anak.blogspot.com/2012/06/manfaat-makan-ikan-bagi-ibu-menyusui.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar